Minggu, 19 Juni 2016

Cara Membuat Spaghetti Bolognese Italia Praktis dan Mantap pastinya

Spaghetti Bolognese Italia - Kalian pengemar makanan yang berasal dari italia dan bingung ingin menikmatinya. Kali ini saya akan membagikan sebuah resep dan cara membuat makanan italia yang satu ini yaitu Spaghetti Bolognese sudah terkenal diseluruh dunia. 

Anda ingin coba membuat tapi tidak tau cara membuatnya dan anda tidak pelu jauh-jauh pergi ke Italia demi menikmati Spaghetti Bolognese. Anda bisa juga membuatnya di rumah, kalo ingin membuatnya. Simaklah ulasan yang akan saya berikan dibawah ini.

Resep Membuat Spaghetti Bolognese Italia

Cara Membuat Spaghetti Bolognese Italia Praktis dan Mantap pastinya

Bahan-bahan yang dipersiapkan : 

  • 150 gram spaghetti, direbus
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1/2 sendok teh seledri cincang, peras

Bahan untuk tumisan :

  • 100 gram daging giling
  • 50 gram jamur kancing, dipotong 3 bagian
  • 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
  • 2 buah tomat merah, diseduh, (dibuang biji dan kulitnya, kemudian dicincang kasar)
  • 5 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan pasta tomat
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 3/4 sendok teh gula pasir
  • 200 ml air
  • 1/2 sendok teh oregano
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1/2 sendok teh basil

Cara membuat Spaghetti Bolognese Terlezat dan Praktis :

  1. Langkah pertama, panaskan minyak, kemudian tumis bawang putih hingga harum. Setelah itu masukkan spaghetti dan seledri, Lalu aduk rata, kemudian angkat dan sisihkan.
  2. Langkah kedua, panaskan minyak. Kemudian tumis bawang bombay hingga harum dan masukkan daging giling.Setelah itu aduk hingga terlihat berubah warna.
  3. Selanjutnya, tambahkan jamur kancing dan tomat. kemudian aduk hingga rata. Setelah itu, masukkan saus tomat, pasta tomat, gula pasir, garam dan merica bubuk. Kemudian aduk lagi hingga rata.
  4. Terakhir, tuang air, kemudian masak hingga matang dan terlihat meresap. Setelah itu tambahkan oregano dan basil. Lalu aduk rata dan tuang keatas spaghetti, kemudian Spaghetti Bolognaise buatan anda siap untuk disajikan.

Nah itulah resep dan cara membuat spaghetti bolognese yang saya berikan pada anda, bisa anda santap bersama keluarga ataupun kawan-kawan yang lagi singgah dirumah anda. Semoga bermanfaat dan berhasil membuatnya.

1 komentar so far

mantap tu gan boleh coba resepnya


EmoticonEmoticon